13 Agustus 2010

PROFIL PEMERINTAH DESA JEMUNDO

Kantor Pemerintahan Desa Jemundo 

Desa Jemundo merupakan sebuah desa yang berada di Kecamatan Taman Kabupaten Sidoarjo. Wilayah Pemukimannya mencapai 69,458 Ha, Dengan batas  wilayah: Sebelah Utara : Desa Kletek; Sebelah Selatan : Desa Sadang; Sebelah Barat : Desa Sambibulu, sedangkan Sebelah Timur : Desa Geluran.Desa ini berada pada ketinggian 5 meter dari permukaan laut  dengan curah hujan rata-rata 1000 - 2000 mm/th.
Kantor Pemerintahan Desa Jemundo berada di Jl. Sawunggaling III yang berjarak 3 km dari pusat pemerintahan Kecamatan Taman dan 10 km dari pemerintahan Kabupaten  Sidoarjo, serta 17 km dari Ibukota Propinsi Jawa Timur.

Struktur Organisasi Pemerintahan Desa Jemundo



Profil Kepala Desa


Nama                      : Ali Hasan
Tempat, Tgl Lahir  : Sidoarjo, 4-12-1970
Agama                    : Islam
Pendidikan             : SMA
Alamat                   : Jl Sawunggaling III


Pengalaman : 
      Ketua Karang Taruna (periode 1993 - sekarang)
      Anggota BPD (sejak adanya BPD -2010 )
 
Motto : 
Bermanfaat bagi masyarakat adalah kebahagiaan yang paling berharga
Harapan :
Memajukan masyarakat Desa Jemundo dengan memfungsikan sumber daya yang ada sehingga bisa mengurangi tingkat pengangguran yang ada di Desa Jemundo. 


Beberapa program-program yang sedang diupayakan, antara lain:
  • Menghidupkan kembali karang taruna dengan memberikan fasilitas dan memberdayakannya sehingga menjadi organisasi mandiri.
  • Mengupayakan kepada industri - industri dan Puspa Agro agar mengutamakan warga desa Jemundo dalam perekrutan karyawan.
  • Transparasi dana hasil pengelolaan tanah milik desa dengan melibatkan BPD dan warga desa jemundo.

Profil Sekretaris Desa
Nama                      : Sholichah. SH
Tempat, Tgl Lahir  : Sidoarjo, 21-12-1964
Agama                    : Islam
Pendidikan             : S1
Alamat                    : Sambi kerep RT 24

Pengalaman :
Motto :
Bekerja Keraslah seolah-olah kamu akan hidup selama-lamanya dan Beribadahlah seolah-olah kamu akan  mati esok hari.

Harapan :
Bisa bermanfaat bagi masyarakat Desa Jemundo dan Memberikan pelayanan kepada warga dengan baik.